Tujuan ISRA di bidang politik secara nasional, yaitu : Mewujudkan “Keadilan Sosial” bagi seluruh rakyat Indonesia, dengan keyakinan (going to put faith in politics) bahwa praktek politik yang  berlandaskan Ketuhanan dan kemanusiaan yang adil dan beradab   adalah  salah satu pilar penting  menuju terwujudnya INDONESIA SEJAHTERA di segala lapisan Masyarakat.

Demikian kutipan penegasan Jonathan Pattiasina dalam Rapat Perdana Koordinasi Bidang Politik ISRA di Jakarta awal tahun ini. Lebih Lanjut Jonathan memaparkan bahwa ISRA  perlu menetapkan strategi ke depan yang antara lain adalah :

  1. Membangun ICE (Information,Communication,Education)  Center  di  bidang  Politik di berbagai daerah di Indonesia. Antara lain dengan menyelenggarakan Short Course Political Education.
  2. Membangun LDC (Leadership Development Center) yang menggunakan 3 pendekatan utama,yaitu :Relational-Incarnational-Missional,disingkat RIM,yang muaranya adalah terbentuknya Jejaring Pembangun Bangsa,yang dijiwai dengan paradigma baru dalam ”TIME OF SHIFTING” .
  3. Perlunya menggandeng MEDIA dalam sosialisasi program dan nilai-nilai perjuangan ISRA.
  4. Mendirikan ORMAS dan LSM-LSM sebagai wadah pengkaderan dan perjuangan ISRA.

Demikian ringkasan hasil Rapat Koordinasi Bidang Politik ISRA di Jakarta baru-baru ini.  Kita semua berharap ISRA terus maju dalam mendampingi rakyat menghasilkan karya-karya nyata bagi terwujud Indonesia Sejahtera di m seutuhnya dan  merata.