KOPI, ROTE-NDAO – Yayasan Kristen Indonesia Sejatera (ISRA), akan membangun sebuah sekolah setingkat SMP di Kabupaten Rote-Ndao. Nantinya sekolah tersebut akan diberi nama SMP Indonesia Sejatera. Sekolah yang akan dibangun sekaligus dengan asrama, baik untuk para murid maupun para gurunya itu, berlokasi di desa Kuli Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao. Sekolah dimaksud akan dibangun diatas tanah seluas 2 Ha.

Hal tersebut diungkapkan Plt. Kabag Humas dan Protokol Setda Kabupaten Roe Ndao, Ronald JN Messakh, SE, saat mendampingi Bupati Rote Ndao Drs. Leonard Haning, MM menerima Ketua Umum Yayasan Indonesia Sejahtera (ISRA), di ruang kerjanya, Rabu ( 8/4/15 ). Pada kesempatan tersebut Ketua Umum ISRA, Budi Utomo didampingi beberapa Pembina ISRA, diantaranya Cornelius Wing, Samuel Saputra, Otniel Lumowa, Pengurus ISRA NTT, Bobby Lianto dan Ketua ISRA Rote Ndao, Bernard Nunuhitu. Turut pula hadir Wakil Bupati Rote Ndao, Jonas C. Lun, S.Pd.

Ketua Umum ISRA Budi Utomo, menyampaikan kepedulian mereka terhadap kemajuan pendidikan bagi anak-anak yang kurang mampu secara ekonomi khususnya di wilayah Timur Indonesia yakni NTT, lebih khusus Kabupaten Rote Ndao.

“Mereka telah melihat secara langsung bagaimana anak-anak Rote yang sesungguhnya cerdas, namun tidak mampu berkembang karena faktor ekonomi keluarga. Untuk itu mereka meminta dukungan semua pihak di Rote Ndao baik Pemerintah, masyarakat mapun Gereja, agar niat mereka membangun sekolah berasrama bisa terealisir,” kata Messakh.

Lebih lanjut dia menjelaskan, SMP Indonesia Sejatera akan dibagi 3 zona besar, yaitu area Asrama, area sekolah dan public area. Area asrama berisi kawasan peristirahatan bagi murid, kamar mandi, rumah mess untuk guru, tempat makan bersama, area belajar outdoor bersama, area sekolah berisi ruang kelas, leboratorium, rumah wirausaha (koperasi), perkebunan dan peternakan kecil. Juga akan ada gedung aula atau olahraga indoor, lapangan basket dan area makan, sedangkan publik area berisi lapangan parkir, area duduk dan amphiteater. Sementara gaya arsitektur bangunan yang digunakan “Vernakular Semi Modern,“ yakni percampuran antara unsur modern dan unsur tradisional.

Sementara itu Bupati Rote Ndao, Drs. Leonard Haning, MM menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada pihak ISRA, yang memiliki program kerja dan kepedulian yang tinggi dalam rangka meningkatkan kemajuan masyarakat Rote Ndao khususnya dan mencerdaskan bangsa Indonesia umumnya.

“Terima kasih saya sampaikan kepada pihak ISRA, yang mau bekerja bersama pemerintah dan masyarakat Rote Ndao demi kesejahteraan masyarakat. Ini pekerjaan mulia yang patut didukung penuh, sedangkan kaitan dengan berbagai persyaratan regulasi menyangkut ijin pembangunan SMP dimaksud untuk disiapkan secara baik sehingga tidak berlarut-larut,” kata Bupati Haning. (Roby Dance Henukh)

Sumber: http://pewarta-indonesia.com/berita/pendidikan/16051-isra-akan-bangun-smp-indonesia-sejahtera-di-rote.html

Kutipan Berita Pembangunan SMPKr. Indonesia Sejahtera, Rote, NTT

Kutipan Berita Pembangunan SMPKr. Indonesia Sejahtera, Rote, NTT